Pages

Sabtu, 30 April 2011

Cara Membuat CK Form

Membuat Formulir Online dengan CKform


Untuk mengantisipasi pendaftaran murid baru bagi lembaga pendidikan seperti pesantren, biasanya urusan fomulir merupakan hal yang penting. Namun seiring dengan perkembangan ICT di Pesantren maka pada admin, developer (ahli pembuat situs) mengantisipasi kemampuan ICT ini untuk menyediakan Formulir Pendaftaran via online. Gampang kok bikinnya. Saya coba membuatnya sedetil mungkin bahkan dengan disertai shoot picture sehingga mudah diikuti. Meskipun tidak menggunakan video seperti tutorial yang lalu, karena keterbatasan upload youtube yang bermasalah.Mudah-mudahan sahabat-sahabat di pesantren mudah mengikutinya.

Kita sangat diuntungkan dengan adanya CMS Joomla! yang free. Di dalamnya telah banyak menyediakan componen semacam formulir untuk para pengguna dan pembuat website bertajuk Joomla!. Silahkan Anda melihat contoh formulir yang saya buat di situs ini. Diletakkan di menu kontak -> formulir. Tentang pembuatan cukup mudah dan tanpa pengalaman kode-kodean pun kita tinggal ceplok-ceplok saja. Pastinya, bagi para admin mampu menanganinya.

Adapun cara memasukkan formulir di Joomla ini seperti juga memasukan component dasn modul yang sudah-sudah. Namun langkah singkatnya sebagai berikut:
  1. Download terlebih dahulu extensions bernama CK FORM untuk membuat formulir terdapat di sini atau di sini
  2. Download dua file cukup : 1. File plg_ckforms.zip 2. File  com_ckforms.zip
  3. Setelah download langsung di install ke dalam Joomla. menu extensions --> Install/Uninstall
  4. Browse dan ambil CK FORM yang baru saja di download
  5. Setelah terinsatl selanjutnya CK FORM siap dibuat databasenya.
CARA SETTING FORMULIR
Masuk ke menu Components --> CKFORMS
Klik New
Ada empat pengaturan tab yang harus diisi, terdiri dari:
General | Lihat contoh isinya

Result | Lihat contoh isinya

Email | Lihat contoh isinya

Advance | Lihat contoh isinya



MEMBUAT FIED (isi) FORMULIR
 
Setelah pengaturan untuk CKform selesai selanjutnya mengatur apa saja yang akan ditamplkan dalam formulir. Makudnya user online akan mengisi apa saja. Silahakn disesuaikan.
Pastikan layar monitor masih dalam posisi tab pengaturan CKform.
Kita mulai dengan klik Tombol Field yang berada di pojok kanan atas monitor.
Klik NEW untuk membuat field database baru
Name : NAMALENGKAP (database)
Labe : Nama Lengkap (ditampilkan di web)
Published : yes
Type : text
Mandatory : cekl ist jika harus diisi
Tips Text : kosongkan
Custom error text: kosongkan saja
Max Length : kosongkan
Min Length : kosongkan
Initial value: kosongkan
Text type: text
Contoh :














Langkah itu untuk mengisi satu field NAMA CALON SISWA saja yang berjensi teks Anda diharuskan membuat database untuk feild berikutnya.

Sebagai contoh pengisian ada empat macam pengisian di dalam situs ini:
Field untuk Nama Lengkap jenis text lihat contohnya
Filed untuk Jenis Kelamin | pilihan radio button lihat contoh

  












Field untuk Tanggal Lahir jenis date lihat contohnya

Filed jenis email lihat contohnya

Filed Golongan Darah jenis Pilihan lihat contohnya

Field jenis upload file lihat contohnya

Field untuk Kirim / Batal jenis submit/reset lihat contohnya

Ada berapakah jumlah field yang saya buat di dalam formulir kontak dalam situs ini Anda bisa melihat contoh macam-macam field yang telah saya buat. Lihat contohnya.

MENAMPILKAN FORMULIR DALAM MENU

Agar Formulir ini bisa tampil seperti di website ini lihat seperti di kontak ada menu formlis kita sediakan di situ. Bagaimana cara pasangnya:
Caranya masuk ke menus --> main menu --> New
Klik CKForms --> Standard CKForms CSS Layout
Isilah untuk nama, posisi di menu dan simpan. Lihat contoh isiannya di sini
Alhamdulillah, cobalah Anda sudah bisa melihat hasilnya.


Begitulah contoh pembuatan formulir pendaftaran, Anda bisa berkreasi sendiri untuk keperluan apa saja. Mumpung komponen CK Form ini masih gratis dan mudah diikuti, hayo pada baikin, dan siap-siap pesantren kebanjiran para santrinya yah... hehehe

Semoga tutorial ini bisa diikuti,

0 komentar:

Posting Komentar